Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Suami Istri Driver Gojek yang jadi Korban Banjir Samarinda

Kompas.com - 21/06/2019, 20:12 WIB
Aprillia Ika

Editor

KOMPAS.com - Banjir yang mulai menggenangi kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) dari 8 Juni lalu telah menyebabkan sejumlah rumah terendam banjir, hingga saluran komunikasi serta transportasi terputus.

Wilayah terparah yang terdampak berada di lima kecamatan yaitu kecamatan Samarinda Ulu, Kecamatan Samarinda Utara, Kecamatan Sungai Pinang, Kecamatan Samarinda Ilir, dan Kecamatan Sungai Kunjang.

Hingga Kamis (20/6/019) data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Samarinda mencatat lebih dari 56.000 warga menjadi korban banjir.

Baca juga: Samarinda Bagaikan Kantong Air...

Ada cerita menarik saat kejadian banjir berlangsung. Cerita tersebut datang dari sebuah keluarga yang terdiri dari suami-istri dan kakak ipar yang memiliki profesi yang sama sebagai Driver Gojek.

Suami istri tersebut yakni Fajri (34) dan Ayu (30). Kepada pihak Gojek Samarinda, keduanya menceritakan kondisi rumahnya saat diterjang banjir.

"Air sudah mulai masuk kedalam rumah sejak pukul 4 dini hari," kata Fajri, melalui rilis Gojek Samarinda, Jumat (21/6/2019). Ketinggian air semakin tinggi hingga pukul 10.00 waktu setempat.

Fajri kemudian melaporkan kejadian banjir tersebut ke grup WhatsApp mitra driver Gojek lainnya. Sehingga tak lama berselang, sejumlah petugas dan teman-teman sesama mitra driver Gojek mengevakuasinya.

"Awalnya mau tetap tinggal dirumah namun korwil menyarankan untuk di evakuasi sementara ke hotel terdekat agar bisa tetap memantau rumah," lanjut Fajri.

Baca juga: Banjir Samarinda Mulai Surut Setelah 5 Hari Berlalu

Anandita Danaatmadja selaku VP Regional Indonesia Bagian Timur Gojek mengungkapkan tercatat lebih dari 100 mitra terdampak banjir di Samarinda dan mengalami kerugian material.

"Untuk membantu meringankan beban, GOJEK melalui GOJEK peduli menyalurkan bahan kebutuhan pokok yang utama untuk kebutuhan dasar dan mendesak," katanya.

Bantuan tersebut antara lain beras, selimut, handuk, air mineral, mie instan, kornet, minyak , gula dan cairan pembersih rumah.

Baca juga: Banjir Samarinda Belum Surut, Pesawat Terpaksa Mendarat di Balikpapan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com